Kamis, 10 Maret 2011

Resensi Film High Lane: Pariwisata yang Membahayakan

Pariwisata merupakan sektor yang sangat menyenangkan yang dapat dilakukan dimana saja, kapan saja dengan siapapun saja orang dapat menikmatinya. Namun apa jadinya jika kesenangan dalam berpariwisata ini menyebabkan malapetaka. Tentunya tidaklah menyenangkan bahkan menyebalkan para insan penikmat pariwisata.
Film High lane ini menggambarkan pariwisata pegunungan yang menyenangkan sebelumnya di Semenanjung Balkan. Akan tetapi ini juga menjadi malapetaka dan prahara yang mengguncang dunia. Selanjutnya paparan film high lane digambarkan secara gamblang dengan adanya 5 pemuda yakni loic, Fred, Karen, Chloe, Guilame yang berkunjung ke sebuah dataran tinggi di semenanjung Balkan. Mereka penuh dengan sukacita untuk berkunjung dan menikmati alam raya yang sangat cantik untuk dipandang mata. Alhasil, mereka bersepakat untuk menagadakan pendakian didataran Risjnik. Disinilah prahara dan malapetaka itu muncul. Pertama Fred tidak mengiindahkan petunjuk bahwa pendakian didataran Risjnik ini sangat berbahaya. Ia tidak memperhatikan kebutuhan dan kesepakatan yang disebutkan di dinding gunung bahwa pendakian tidak dapat dilakukan karena ada beragam hambatan dan tantangan yang akan mereka hadapi. Lebih jauh, pendakian dilanjutkan tetapi bahaya seperti mulai menerjam kearah mereka. Mulai dari salah satu anggota team pendakian yang takut akan ketinggian yakni loic. Ia sangat takut akan ketinggian.Bahkan banyak hal yang ia lakukan yang dapat membahayakan team. lalu bahaya tidak terjadi karena loic saja ternyata ada sebuah bahaya besar bahwa mereka juga mengalami bahaya yang sangat buas dari manusia yang kanibal. Ia adalah Antoine. Hidupnya sudah 5 tahun di hutan yang buas bahkan ia tidak pernah mengetahui siapa yang mengasuhnya
Cerita inipun berlanjut secara sadis tanpa mengenal ampun. Si Antoine ini menghabisi semua anggota team tanpa mengenal belas kasihan sehingga pada akhirnya si penjagal ini mati bersama dengan anggota daripada team
High lane merupakan film adventure action dan juga memiliki unsur thrillernya. So pasti film ini akan membuat anda semakin berhati-hati dalam berjalan dalam kehidupan. Jika sudah melangkah pasti tidak ada jalan balik. Film ini cocok bagi semua usia kecuali anak-anak karena mengandung unsur sadistik yang tidak boleh ditonton. So ingin menikmati film yang menengangkan ini silahkan saja beli tiketnya di bioskop terdekat dan jangan ragu untuk menontonnya.(Pedro)